Beranda » Di Tanah Datar Sumatera Barat, Rumah Zakat dan Rohis Artajasa Salurkan Dana Banjir

Di Tanah Datar Sumatera Barat, Rumah Zakat dan Rohis Artajasa Salurkan Dana Banjir

by Yusuf Hudana
Di Tanah Datar Sumatera Barat, Rumah Zakat dan Rohis Artajasa Salurkan Dana Banjir

BISNISTIME.COM, BANDUNG – (30/6) – Rumah Zakat dan Rohis Artajasa melakukan penyaluran dana banjir di daerah Tanah Datar, tepatnya di Parambahan dan Jao, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Sebagaimana diketahui sebelumnya, bencana banjir lahar dingin dan tanah longsong melanda sejumlah wilayah diantaranya Kabupaten Agam, Kota Padang Panjang, Kabupaten Tanah Datar, dan Kota Padang.

Sebanyak 40 orang kepala keluarga menjadi target kali ini. Alhamdulillah ucap syukur terlontar saat penyaluran dana berlangsung. Para kepala keluarga merupakan sebagian dari korban di daerah Tanah Datar.

Banjir yang sebelumnya terjadi juga mengakibatkan sejumlah fasilitas umum rusak diantaranya ratusan rumah rusak, puluhan jembatan serta sejumlah sarana ibadah. Selain itu, ribuan warga terpaksa mengungsi. Sejumlah kebutuhan mendesak masih diperlukan oleh warga diantaranya: makanan siap saji, air mineral, sembako, selimut, matras/tikar, hygiene kits, alat kebersihan, air bersih, pakaian, perlengkapan dapur, serta tikar masjid.

“Mewakili warga Parambahan Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat , saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Rumah Zakat dan Rohis Artajasa karena sudah dibantu. Insya Allah bantuan ini bermanfaat dan tepat sasaran.” ucap Irdawati selaku salah satu penerima bantuan dana banjir.”

“Alhamdulillah bantuan yang kami salurkan langsung diterima oleh ahli waris dari korban jiwa maupun yang terdampak secara materil maupun ahli waris dari korban jiwa. Semoga bisa dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mencukupi kebutuhan,” kata Edo sebagai perwakilan Rumah Zakat Sumatera Barat. [ ]

Dok Foto : Rumah Zakat

Rekomendasi Untuk Anda

This will close in 0 seconds