Beranda » BigBox Hadirkan 6 Solusi AI Unggulan untuk Perusahaan dan Instansi

BigBox Hadirkan 6 Solusi AI Unggulan untuk Perusahaan dan Instansi

by Rahmat Ruskha
BigBox Hadirkan 6 Solusi AI Unggulan untuk Perusahaan dan Instansi

BISNISTIME.COM, Jakarta – Dalam upaya memenuhi kebutuhan pasar yang terus berkembang akan teknologi Artificial Intelligence (AI), PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) telah mengubah BigBox menjadi platform penyedia solusi AI yang lengkap. Melalui BigBox, perusahaan dan instansi dapat dengan mudah mengadopsi AI serta data analitik untuk mempermudah proses kerja, meningkatkan efisiensi, dan mendorong produktivitas.

“BigBox hadir sebagai wujud komitmen kami untuk terus berinovasi dan menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi, demi menghadirkan layanan terbaik bagi para pengguna. Platform ini memberikan solusi optimalisasi teknologi yang sangat bermanfaat dan memudahkan berbagai proses kerja perusahaan dan instansi,” ujar EVP Digital Business and Technology Telkom, Komang Budi Aryasa.

BigBox menawarkan enam solusi AI andal yang dirancang untuk meningkatkan kinerja operasional. Salah satu solusi andalannya adalah Natural Language Processing (NLP), yang memanfaatkan teknologi machine learning untuk menganalisis data dan teks dalam bahasa manusia. Dengan NLP, perusahaan dapat memahami pelanggan secara lebih mendalam dan meningkatkan kualitas layanan.

Selanjutnya, AI Predictive Analytics membantu perusahaan memperkirakan berbagai peluang bisnis dengan menggunakan data historis melalui pemodelan dan statistik. Penggunaan solusi ini mendukung penyusunan strategi bisnis yang lebih efektif, memungkinkan peningkatan produktivitas dan pengelolaan sumber daya secara lebih efisien.

AI Data Analytics and Management adalah solusi lain yang ditawarkan BigBox, membantu pengguna dalam mengelola dan memastikan kualitas data tetap terjaga. Hal ini memungkinkan pengambilan keputusan bisnis yang lebih tepat dan didasarkan pada informasi yang valid serta berkualitas.

BigBox juga menghadirkan Generative AI, sebuah teknologi yang mampu mengubah teks menjadi berbagai konten kreatif, mulai dari percakapan hingga visualisasi data, membantu perusahaan menciptakan solusi inovatif dalam penyampaian informasi.

Tidak kalah menarik, BigBox menawarkan AI-Powered Automation yang memanfaatkan AI untuk menyederhanakan proses kerja yang kompleks melalui otomatisasi, sehingga beban kerja manual dapat dikurangi dan efisiensi operasional meningkat secara signifikan.

Terakhir, solusi Computer Vision dari BigBox memberikan kemampuan analisis data visual dengan identifikasi objek melalui kamera, yang sangat bermanfaat untuk peningkatan keamanan dan pelayanan publik. Pemerintah Kota Madiun telah merasakan manfaat dari solusi ini dalam pengelolaan lalu lintas di beberapa titik penting, yang berujung pada peningkatan efisiensi dan optimalisasi pelayanan publik.

Salah satu fitur andalan dari solusi AI BigBox adalah Object Detection BigVision, yang memungkinkan Pemkot Madiun melakukan penghitungan kendaraan, deteksi keramaian, hingga penghitungan jumlah orang secara real-time. Informasi ini dapat diakses melalui web dashboard yang menyajikan data akurat dan mudah dipahami terkait situasi lalu lintas.

Berbagai solusi AI dari BigBox dirancang untuk membantu perusahaan dan instansi di Indonesia dalam meningkatkan inovasi, efisiensi, dan layanan berorientasi pelanggan, serta mendukung transformasi digital yang lebih cepat dan efektif.

Rekomendasi Untuk Anda

This will close in 0 seconds