BISNISTIME.COM,JAKARTA— Galaxy S25 Series terus hadir dengan menawarkan berbagai perubahan disain dan fitur termasuk penggunaan Galax AI. Penggunaan berbagai material yang ditingkatkana memungkinkan device canggih ini menjadi lebih tipis, lebih ringan, namun tetap kokoh dan memiliki daya tahan yang lebih baik untuk digunakan setiap waktunya
“Galaxy S25 Series sekarang punya desain yang seragam dan rounded, termasuk pada varian Ultra yang kini didesain lebih bulat untuk meningkatkan cengkraman dan nyaman digenggam,” kata Verry Octavianus, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
Device ini tampil 15 persen lebih ramping dibandingkan pendahulunya, namun layarnya dibuat lebih besar dari pendahulunya dengan 6.9 inci, ini karena Galaxy S25 memiliki bezel yang lebih tipis. Dan yang juga menarik, meski perangkat jadi lebih tipis namun Vapor Chamber pada seluruh device ini justru meningkat, yakni mencapai 40 persen lebih besar dari pendahulunya.

Pembaruan desain pada Galaxy S25 Series dilakukan mengikuti perkembangan zaman dan kebutuhan konsumen setiap waktunya untuk memiliki device dengan tampilan yang premium, elegan, dan futuristik. Kebutuhan tersebut juga pastinya diikuti dengan preferensi pengguna yang sekarang ini setiap waktunya tak lepas dari smartphone mereka, sehingga membutuhkan kenyamanan ketika ingin membawanya ke mana pun setiap waktu.
Galaxy S25 Ultra juga lebih ringkas jika dibandingkan Galaxy S24 Ultra sebelumnya. Bobotnya hanya 218 gram dengan panjang 162,8 mm; lebar 77,6 mm; dan ketebalan pada 8,2mm. Padahal device pendahulunya dari varian paling tinggi ini memiliki bobot 232 gram dengan ketebalan mencapai 8,6 mm.
Saat memegang Galaxy S25 Ultra dengan desainnya yang lebih rounded kamu akan bisa merasakan kenyamanan saat menggenggam device yang memiliki layar cukup besar namun tetap slim dan ringan sehingga tak akan mengganggu saat masuk ke kantong pakaian. Kemudahan ini tentunya akan membuat Galaxy S25 Series semakin cocok untuk menjadi daily driver dan true AI companion.
Galaxy S25 Ultra, berikut ini adalah daftar warna yang bisa kamu miliki: Titanium Silverblue yang merupakan hero color dari varian ini, kemudian Titanium Whitesilver, Titanium Gray, dan Titanium Black. Selain itu, ada juga warna online exclusive, yaitu Titanium Pinkgold, Titanium Jetblack, dan Titanium Jadegreen.
Untuk Galaxy S25 dan Galaxy S25+ ini akan tersedia dengan warna Navy, Icyblue, Mint, dan Silver Shadow. Terdapat juga tiga warna online exclusive lainnya seperti Blueblack, Coralred, dan Pinkgold. Salah satu yang unik ialah warna Coralred yang memiliki sentuhan merah menyala yang penuh energi, cocok untuk pengguna yang ingin tampil standout dan berani.
Bagi pecinta gadget Samsung dapat segera membawa pulang Galaxy S25 Ultra yang dipasarkan dalam 7 pilihan warna masa kini dengan pilihan harga menarik. Galaxy S25 Ultra berkapasitas 12/256GB dapat dimiliki dengan harga Rp 22.999 juta, lalu 12/512 GB dengan harga Rp 24.999 juta, lalu untuk 12/1TB dibanderol senilai Rp 28.999 juta. Sementara untuk Galaxy S25+ varian 12/256 GB dengan harga Rp17.999 juta dan varian 12/512 GB dengan harga Rp 19.999 juta. Terakhir, untuk Galaxy S25 varian 12/256GB bisa dimiliki dengan merogoh kocek Rp14.999 juta dan varian 12/512 GB dengan harga Rp 16.999 juta.
dok foto: Samsung